Cari di Sini

Selasa, 03 Desember 2013

Kucing-kucing Menikmati Rumput Gandum







Khasiat rumput gandum tidak hanya dinikmati oleh manusia, binatang peliharaan kita pun dapat menikmati manfaat tanaman bernutrisi ini. Seperti yang dilakukan mas Ermanto di Medan yang membeli benih rumput gandum untuk kucing-kucing kesayangannya. 

Mas Ermanto merupakan pencinta kucing yang ingin memberikan yang terbaik bagi binatang-binatang kesayangannya tersebut. Karena itu, dia menanam rumput gandum untuk memberi tambahan nutrisi bagi kucing-kucingnya. 


Sesuai beberapa artikel di website ini, biasanya kucing peliharaan di rumah kita kurang mengonsumsi sayuran. Mereka lebih banyak makan makanan pabrik berbentuk pelet yang dijual sebagai makanan instan. Padahal kucing-kucing itu memerlukan variasi makanan berserat yang penting untuk membantu proses pencernaan dan menjaga kesehatan. 


Salah satu pilihan terbaik untuk memberikan tambahan makanan berserat dan bergizi bagi kucing ialah memberikan rumput gandum. Kandungan serat dan nutrisi yang terkandung dalam rumput gandum akan menjaga stamina kucing-kucing Anda, terutama saat perubahan cuaca atau cuaca ekstrim yang sering terjadi saat ini. 


Foto-foto di atas, yang dikirimkan oleh Mas Ermanto untuk website RumputGandum.com menunjukkan kucing-kucing kesayangannya yang sedang menikmati rumput gandum. Kucing-kucing jenis Persia Flatnose yang bernama Mrs Kimmy (Blacktortie), Mrs Alexa (Red), dan Medium Ragdoll Cobby Mr Mocci (Blue White) tampak sedang mengelilingi dan makan rumput gandum seperti makan camilan.


Di luar negeri, rumput gandum memang sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari para penyayang kucing dan anjing. Karena itu mereka sudah biasa memberikan rumput gandum pada kucing dan anjing. Para penggemar burung paruh bengkok juga tidak ketinggalkan memberikan rumput gandum untuk binatang kesayangannya.

Anda pun bisa mengirimkan foto-foto binatang kesayangan Anda yang sedang menikmati rumput gandum. Atau foto Anda sendiri yang menanam rumput gandum atau membuat jus dari rumput gandum yang Anda peroleh dari kami. 

Benih rumput gandum hanya Rp20.000 isi 250 gram. Untuk mendapatkannya, silahkan hubungi
WhatsApp: 081288851177.

KLIK ARTIKEL TERBARU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar